Minggu, 01 Juli 2018

Polisi Buru PC Pemasok Sabu ke Artis Reza Bukan

Foto: Artis Reza Bukan di Polres Jakbar. (Zunita-detikcom)

Polisi menyatakan pemasok sabu ke artis Reza Bukan berinisial PC. Pemasok itu sedang diburu polisi.

"Yang bersangkutan membeli atau mendapatkan narkoba dari seseorang, inisialnya PC," kata Kasat Narkoba AKBP Erick Frendriz kepada wartawan di Polres Jakarta Barat, Minggu (1/7/2018).

"Saat ini orang tersebut masih kita telusuri," tutur Erick.Reza ditangkap pada Sabtu dini hari di kediamannya Cengkareng, Jakarta Barat, setelah diintai selama seminggu. Reza ditangkap usai pulang syuting dari salah satu stasiun TV.

"Kemudian kami lakukan pemeriksaan di rumahnya, dan di gudangnya ditemukan barang bukti narkoba, ada tiga paket dengan total nettonya 0,19 gram yang mana posisi yang bersangkutan yaitu sebagai pengguna narkoba," sambung dia.Reza Bukan mengaku mengkonsumsi sabu sejak tahun 2014 lalu. Ia beralasan menggunakan sabu untuk menghilangkan stres.

"Yang bersangkutan menyampaikan di BAP sejak 2014 menggunakan narkoba jenis sabu untuk menghilangkan stres dan membangkitkan semangat kerja," ujarnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Solusi Agar Tetap Bisa Login Saat Maintenance

Maintenance Maintenance adalah segala kegiatan yang bertujuan untuk menjaga peralatan dalam kondisi terbaik. Proses maintenance me...